SEKILAS INFO
10-09-2024
  • 9 bulan yang lalu / Training Sabtu dan Meeting Libur Terakhir pada tanggal 11 desember 2023
  • 1 tahun yang lalu / Utk mendownload Form-form terbaru bisa langsung download di menu -> Download syariah dan konven
  • 3 tahun yang lalu / Perhatian Untuk Link Submission ada di menu Lainnya kemudian ada sub menu link submission Actioninc
18
Oct 2021
Prudential Berkomitmen untuk Memberikan Hak Nasabah Sesuai dengan Polis

Prudential Indonesia berkomitmen untuk selalu mematuhi prinsip Tata Kelola Perusahaan dalam menjalankan bisnis secara adil dan transparan dengan semua pemangku kepentingan perusahaan.

Mengenai keluhan yang telah disampaikan oleh salah satu nasabah kami melalui media sosial pada tanggal 10 Oktober 2021, perlu kami sampaikan bahwa keputusan yang kami buat sebelumnya telah sesuai dengan dokumen pendukung yang kami terima dari nasabah pada saat itu. Kami telah memberikan penjelasan secara langsung kepada nasabah tersebut mengenai manfaat dan polis yang beliau miliki, dan kemudian nasabah memberikan dokumen pendukung baru guna mendapatkan keputusan yang sesuai. Hal ini merupakan wujud dari upaya kami untuk memenuhi kebutuhan para nasabah.

Dapat kami sampaikan juga bahwa kami telah mendapatkan dokumen pendukung baru yang penting, sehingga keputusan yang kami buat disesuaikan dengan informasi tersebut. Kami telah menyampaikan hal ini kepada nasabah tersebut, dan beliau telah menerima dengan baik.

Prudential Indonesia berkomitmen untuk memenuhi hak nasabah sesuai dengan polis, dan selalu bertindak sesuai dengan prosedur dan ketentuan yang berlaku dalam menangani keluhan setiap nasabah, serta menjaga kerahasiaan data dan informasi mereka.

Sesuai kredo perusahaan kami, Listening. Understanding. Delivering., kami juga akan terus mendengarkan masukan yang diberikan oleh para nasabah, dan terus berupaya memahami kebutuhan mereka sehingga kami dapat mewujudkan aspirasi kami dalam membantu masyarakat Indonesia hidup lebih sehat dan sejahtera.

Kami juga mengimbau kepada seluruh nasabah kami untuk mempelajari dengan baik semua ketentuan dan manfaat yang terdapat pada polis, serta memahami hak dan kewajiban sebagai pemegang polis asuransi jiwa. Bagi nasabah yang membutuhkan informasi lebih lanjut mengenai manfaat pada polis, bisa mendapatkan penjelasan melalui Customer Care Centre di kantor Prudential Indonesia, menghubungi customer line Prudential Indonesia 1500085 atau melalui email customer.idn@prudential.co.id.

sumber : https://www.prudential.co.id/id/news/pengumuman/prudential-statement/

Pengumuman

TOP 20 AGENT TYD DES 2023

TOP 20 LEADER TYD DES 2023

Congratulation Mr.Suhaimi Karim (Jimmy Lin) for Winner Quarterly Business Challenge Q3 2023 Region Jakarta